teks berjalan

--=Selamat Datang=-- Terima Kasih banyak telah berkunjung di blog ini

Selasa, 06 November 2012

Kaolin

Kaolin

Pengertian Kaolin
Kaolin merupakan masa batuan yang tersusun dari material lempung dengan kandungan besi yang rendah, dan umumnya berwarna putih atau agak keputihan. Kaolin mempunyai komposisi hidrous alumunium silikat (2H2O.Al2O3.2SiO2), dengan disertai beberapa mineral penyerta.



Kaolin Sebagai Bahan Galian Industri

Kaolin banyak dipakai sebagai bahan pembuatan beberapa produk dalam berbagai industri, baik bahan baku utama maupun sebagai sebagai bahan campuran. Kaolin banyak dipakai sebagai aplikasi dalam industri lama dan industri baru (Murray, 1963 dalam Lefond, 1983). Kaolin biasanya dipakai pada Industri kertas, Industri karet, Industri keramik, Industri cat, Industri plastik.
Proses Pembentukkan
Proses pembentukan kaolin (kaolinisasi) dapat terjadi melalui proses pelapukan dan proses hidrotermal alterasi pada batuan beku felspartik, mineral-mineral potas aluminium silka dan feldspar diubah menjadi kaolin. Endapan kaolin ada dua macam, yaitu: endapan residual dan sedimentasi.
Ciri Umum & Sifat Fisik
Ciri Umum
Umumnya berwarna putih atau agak keputihan. Kaolin mempunyai komposisi hidrous alumunium silikat.

Sifat Fisik
Kekerasan 2 – 2,5
Berat jenis 2,6 – 2,63
Plastis
Mempunyai daya hantar panas dan listrik yang rendah
pH bervariasi.

Jenis-jenis Kaolin

Kaolinit
Nakrit
Dikrit
Halloysit (Al2(OH)4SiO5.2H2O)

Eksplorasi Kaolin

Metode Geologi Metode geologi dilakukan dengan beberapa survei, yaitu : Survei pengindraan jarak jauh, Survei geologi permukaan, Survei geologi bawah tanah atau dalam terowongan.
Metode Geofisika. Metode pengambilan data geofisika dilakuakn dengan : Survei geofisika dari udara (airbone surveys), Survei geofisika dilaut atau danau atau sungai, Survei geofisika darat.
Metode Geokimia

Eksploitasi Kaolin

Umumnya penambangan Kaolin dilakukan dengan 2 metode (Bisri dan Riyanto, 1990), yaitu :
Tambang terbuka (open pit mining).
Tambang semprot (hidraulicking).

Kegunaan Kaolin
Kaolin banyak dipakai sebagai bahan pengisi (filler), pelapis (coater), barang-barang tahan api dan isolator. Kegunaan kaolin sangat tergantung pada karakteristiknya karena karakteristik berpengaruh terhadap kualitasnya.  Kaolin dipakai di keramik, obat, melapisi kertas, sebagai bahan tambahan makanan, odol, sebagai bahan menyebarkan sinar di bola lampu pijar agar putih, bahan kosmetik. Juga dipergunakan di cat dan mengubah tingkat kilauan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar